Jumat, 11 November 2011

Mengobati Sakit Gigi secara Tradisional | Tips Kesehatan Gigi

Mengobati Sakit Gigi secara Tradisional - Setelah kemarin TOKOnews berbagi cara mengobati sakit gigi dengan cepat, kita kali ini akan membahas tentang mengobati sakit gigi dengan ramuan atau obat-obatab tradisional tanpa obat kimia atau berbahaya. Silahkan simak dan praktekkan tips sederhana tapi manjur untuk mengobati dan menghilangkan rasa sakit gigi anda

Obat sakit gigi tradisional

  • Daun sirih diremas, kemudian campur dengan air panas (yang baru mendidih kalau bisa). Kemudian berkumurlah dengan rebusan daun sirih tersebut dan dicampur dengan sedikit garam.
  • Dengan belimbing wuluh, caranya sangat mudah. Anda tinggal makan belimbing wuluh yang dicampur dengan sedikit garam. Memakannya di tempat gigi yang sakit.
  • Menggunakan bawang putih yang dicampur dengan sedikit garam. Caranya, tumbuk bawang putih dan dicampur garan, kemudian tempelkan ke dalam di tempat gigi yang sakit.
  • Bisa juga menggunakan bawang merah, caranya sama seperti mengobati sakit gigi dengan bawang putih di atas.
  • Memakai cengkeh, bisa dengan disangrai sampai kering dan kemudian ditumbuk halus. Tumbukan cengkeh ini masukkan ke dalam gigi yang berlobang, dan diatasnya ditutup dengan kapas.
  • Masih memakai cengkeh yang disangrai dihaluskan dan dicampur garam, tambahkan air panas sedikit. Kemudian celupak kapas bersih pada cairan cengkeh dan garam tersebut, dan tempelkan pada gigi yang sakit. Bisa juga dipakai untuk berkumur dengan dicampur air yang agak banyak.
  • Obat sakit gigi dengan jeruk nipis juga bisa dilakukan. Caranya peras jeruk nipis, dan airnya dipoleskan ke tempat sakit gigi, ulangi terus denganjaraj sekitar 10 menit.
  • Menggunakan cabai hijau, caranya cabai hijau dipotong ujungnya sedikit saja. Kemudian dibakar (jangan sampai gosong), dan ujung cabai yang sudah dipotong tadi tempelkan pada tempat sakit gigi.
  • Obat sakit gigi dengan cabai rawit, tumbuk (gerus) cabai rawit hingga halus, campurkan sedikit air hangat dan celupkan kapas ke cairan tersebut dan tempelkan di tempat sakit gigi.
Itulah sedikit tips mengobati sakit gigi Secara Tradisional tanpa menggunakan obat kimia yang banyak efek sampingnya.
Share on :
 
© Copyright Top Online News | Toko News 2011 - Some rights reserved | Powered by | Blogger.com.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Supported by Toko Blog N GoogleMengobati Sakit Gigi secara Tradisional | Tips Kesehatan Gigi